Kunci jawaban tema 3 kelas 3 halaman 166, 167 SD/MI. Halo adik-adik, pada mata pelajaran tema 3 kelas 3 halaman 166, 167 terdapat sebuah tugas yang harus diselesaikan. Tugasnya yaitu mengerjakan soal tentang menghitung berat untuk membuat makanan. Sebelumnya juga sudah dibahas kunci jawaban tema 3 kelas 3 halaman 134, 135. Selain itu ada juga pembahasan soal tema 3 kelas 3 halaman 120, 121, 123. Berikut ini adalah jawaban dari soal tema 3 kelas 3 halaman 166, 167 kurikulum 2013 revisi 2018.
Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 3
Pada kesempatan kali ini, kakak sudah mencoba mengerjakan soal yang ada di buku tema 3 kelas 3 halaman 166, 167. Adik-adik bisa menggunakan jawaban ini sebagai referensi untuk mengerjakannya. Jawaban ini juga tidak sepenuhnya benar. Ada juga kemungkinan salahnya. Jadi, cermati soal dan kerjakan dengan baik.
Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 3 Halaman 166
Selesaikanlah soal di bawah ini!
1. Ibu Dayu membeli 2 kg 500 gram cokelat untuk membuat kue tart. Cokelat yang dicairkan sebanyak 1 kg 200 gram. Berapa gram cokelat yang belum dicairkan?
jawab:
Cokelat yang belum dicairkan = 2 kg 500 gram - 1 kg 200 gram = 2.500 gram - 1.200 gram = 1.300 gram
2. Nelayan membutuhkan 750 kg es kering setiap harinya. Es kering diperlukan untuk mendinginkan ikan agar tetap segar. Berapa kilogram es kering yang dibutuhkan dalam seminggu?
jawab:
7 x 750 kg = 5.250 kg
3. Ibu Dayu membeli tepung terigu sebanyak 2 kg. Persediaan tepung terigu di rumah 550 gram. Berapa gram tepung terigu Ibu Dayu sekarang?
jawab:
2 kg + 550 gram = 2.000 gram + 550 gram = 2.550 gram
4. Siti membeli 4 kg cokelat. Kemudian, cokelat tersebut dicairkan. Cokelat cair itu dibagi menjadi 4 bungkus. Setiap bungkus berisi 500 gram cokelat. Berapa bungkus yang dihasilkan dari 4 kg cokelat cair itu?
jawab:
Jumlah bungkus = 4 kg : 500 gram = 4.000 gram : 500 gram = 8
5. Kemasan A berisi kapur barus seberat 1 kg 200 gram. Kemasan B beratnya lebih ringan 400 gram dari kemasan A. Berapa gram berat kapur barus pada kemasan B
jawab:
1 kg 200 gram - 400 gram = 1.200 gram - 400 gram = 800 gram
Itulah cara penyelesaian atau jawaban dari soal tema 3 kelas 3 halaman 166, 167 mengerjakan soal tentang menghitung berat untuk membuat makanan. Banyak jawaban lain yang bisa digunakan. Jawaban diatas hanyalah satu dari banyaknya jawab lain yang bervariasi.
Lihat juga jawaban soal yang lainnya di patahsemangat.web.id.
Demikian tadi kunci jawaban tema 3 kelas 3 halaman 166, 167 SD/MI. Semoga bisa membantu adik-adik yang kesulitan mengerjakan soalnya. Adik-adik juga harus tetap belajar dan mencoba mengerjakannya sendiri. Sehingga bisa paham asal-usul jawaban. Apabila ditanya guru juga bisa menjawabnya. Terima kasih dan tetaplah semangat belajar.